Penggagalan penyelundupan barang terlarang oleh Petugas Rutan Kelas 1 Bandung yaitu 6 (enam) bungkus plastik bening berisi kristal berwarna putih yang diduga Narkotika jenis Shabu-Shabu.
(Sabtu, 1 Pebruari 2020)
Dua orang pengunjung berinisial AG dan H yang membawa kresek yang berisi makanan dan alat mandi akan membesuk WBP Rutan Kelas 1 Bandung yang berinisial YA. Melalui penggeledahan menggunakan mesin X-Ray ditemukan benda mencurigakan dan diperiksa kembali oleh petugas pemeriksa barang Sdr. Fajar Priyatno dan Sdr. Agung Zulkarnaen. Ditemukan 2 (dua) buah sedotan yang diduga barang terlarang dalam kemasan botol sabun cair, dan setelah diperiksa terdapat 6 (enam) bungkus plastik bening berisi kristal berwarna putih yang diduga Narkotika jenis Shabu-Shabu.
Kepala Rutan Kelas 1 Bandung berkoordinasi dengan Sat. Narkoba POLRESTABES Bandung untuk menindaklanjuti kejadian tersebut.
#RutanBandungJuara
#RutanBandungPastiWBBM
Making Change, Leave A Legacy, Making History
Buat Perubahan, Tinggalkan Warisan, Ciptakan Sejarah.
Kasubid Pelayanan Tahanan, Perawatan Kesehatan dan Rehabilitasi Kanwil Kumham Jabar, KaSi Pelayanan Tahanan beserta KaSubsi Adper dan Jajaran Petugas dapur melakukan Survei Kepuasan Pelayanan Makanan Warga Binaan Pemasyarakatan Rutan Kelas I Bandung.
Kegiatan dilakukan dengan tujuan mengetahui tingkat kepuasan Warga Binaan Pemasyarakatan terhadap pelayanan yang diberikan khususnya dibidang makanan sehari-hari. (Selasa, 28 Januari 2020)
“Agar Warga Binaan (responden) mengisi survei dengan sejujur-jujurnya, jangan ada yang merasa tertekan. Kalian mewakili suara Waga Binaan lainnya”. Diaz Arthur Armando, KaSi Pelayanan Tahanan Rutan Kelas 1 Bandung.
Kepala Rutan kelas I Bandung (Riko Stiven) menghadiri upacara peringatan Hari Bhakti Imigrasi Ke-70 tahun 2020 di Kantor Wilayah Kementeriam Hukum dan HAM Jawa Barat
“Hari yang berbahagia ini dengan rasa bangga dan penuh syukur kita memperingati hari Bhakti imigrasi ke-70 dengan tetap berpegang teguh kepada Pancasila dan undang-undang Dasar 1945 hadir dengan sikap menjawab tantangan zaman atas revolusi sosiokultural yang sangat dinamis dan bergerak maju ke depan”. – Prof. Yasonna H Laoly, Menteri Hukum dan HAM RI
KaSi Yantah (Pelayanan Tahanan), KaSubsi Adper (Administrasi dan Keperawatan) KaSubsi BHPT (Bantuan Hukum dan Penyuluhan Tahanan), Petugas Klinik dan Petugas Dapur melakukan pengarahan kepada WBP (Warga Binaan Pemasyarakatan) Rutan Kelas I Bandung.
Kegiatan dilakukan untuk mensosialisasikan segala bentuk pelayanan terpadu yang bisa didapatkan oleh seluruh WBP (Senin, 27 Januari 2020).
“Seluruh Warga Binaan Pemasyarakatan Rutan Kelas I Bandung, tanpa terkecuali. Berhak mendapatkan seluruh pelayanan yang terdapat di Rutan Kelas I Bandung, seperti Layanan Hak Integrasi, Layanan Kunjungan, Layanan Bantuan Hukum, Layanan Pembinaan Kepribadian dan Kemandirian. Semua layanan tersebut bisa didapatkan secara gratis. Maka saya selaku KaSi Pelayanan Tahanan, menghimbau seluruh WBP untuk memanfaatkan pelayanan yang tersedia dengan sebaik – baiknya sebagai bentuk dukungan dari WBP demi tercapainya predikat WBBM (Wilayah Birokrasi Bersih dan Melayani) pada tahun 2020 ini”.
– Diaz Arthur Armando, KaSi Pelayanan Tahanan Rutan Kelas I Bandung.
Senam Ceria Petugas Juara Rutan Kelas I Bandung bersama Ibu Cita Stiven di Lapangan Upacara Rutan Kelas I Bandung (Jumat, 24 Januari 2020)
“Kegiatan pembinaan Senam Ceria petugas juara Rutan Kelas I Bandung, demi terciptanya pola hidup sehat, menjaga kebugaran serta memberikan perasaan bahagia di pagi hari”
– Cita Nofianti Riko Stiven, Ketua Dharma Wanita Rutan Bandung
Rutan Kelas I Bandung mendeklarasikan Janji Kinerja Tahun 2020 dan Mencanangankan Pembangunan Zona Integritas menuju WBBM (Wilayah Birokrasi Bersih dan Melayani) dengan disaksikan oleh perwakilan FORKOPIMDA (Forum Koordinasi Pimpinan Daerah) Kota Bandung dalam kegiatan Apel Pagi di Lapangan Upacara Rutan Kelas I Bandung (Kamis, 23 Januari 2020). “Pencanangan ini merupakan tonggak awal bagi kita, untuk bergerak terus maju melaksanakan pembangunan Zona Integritas menuju WBBM. Saya mengajak seluruh “Petugas Juara”, ayo kita sama-sama bekerja keras, bekerja cerdas, dan bekerja ihklas, serta berkomitmen untuk mencapai tujuan bersama, yaitu Rutan Bandung Juara berpredikat WBBM pada tahun 2020.
Kami yakin dengan bantuan dan kerjasama dengan semua pihak serta didukung seluruh
“Petugas Juara”, Rutan Bandung akan meraih predikat WBBM tahun 2020.”
– Riko Stiven, KaRutan Bandung
.
Making Change, Making History.
Buat Perubahan, Ciptakan Sejarah.
.
KaRutan beserta jajaran melakukan peninjauan sekaligus pengarahan terhadap petugas Dapur Rutan Bandung. Kegiatan dilakukan untuk memastikan kelayakan proses dan mekanisme pengelolaan bahan makanan bagi Warga Binaan (22/01/2020) . .
“Demi mewujudkan Rutan Bandung Juara, kita harus melakukan perubahan-perubahan disegala aspek. Tak terkecuali pemenuhan hak-hak Warga Binaan dalam hal ini pemberian makanan. Pengelolaan dan pengolahan bahan makanan harus senantiasa dipastikan kelayakan dan bercita rasa”. Riko Stiven, KaRutan Bandung . Making Change, Making History. Buat Perubahan, Ciptakan Sejarah. .
Demi mewujudkan Rutan Bandung berpredikat WBBM (Wilayah Birokrasi Bersih Melayani), KaRutan Bandung, Riko Stiven beri arahan kepada jajaran “Petugas Juara” Rutan Bandung saat pelaksanaan Apel Pagi. (21/01/2020) . “Tujuan kita adalah WBBM, pastikan diri kita siap, kita mampu dan mengikuti, lakukan koordinasi antara Tim Pokja (Zona Integritas menuju WBK/WBBM), KPR (Kesatuan Pengamanan Rutan), Yantah (Pelayanan Tahanan) dan Pengelolaan saling sinergi, untuk inovasi mudah-mudahan pada tiga bulan kedepan tampilan Rutan Bandung akan semakin Juara”Riko Stiven, KaRutan Bandung . Making Change, Making History. Buat Perubahan, Ciptakan Sejarah. . Rutan Bandung Siap Menuju WBBM !
Pisah Sambut Kepala Rutan Kelas I Bandung dari Bapak Heri Kusrita yang akan melanjutkan tugasnya dengan menjadi Kepala Lapas Kelas II/a Serang, kepada Bapak Riko Stiven yang sebelumnya menjabat sebagai Kepala Rutan Kelas I Pekanbaru. Setelah prosesi serah terimah jabatan yang berlangsung di Aula Timur Rutan Kelas I Bandung, Bapak Heri Kusrita beserta istri dan Bapak Riko Stiven beserta istri disambut dengan kesenian Upacara Adat Aki Lengser dan Tari Merak yang merupakan salah satu kebudayaan asli tanah Jawa Barat dalam menyambut tamu kehormatan.
Kegiatan yang berlangsung di Area Saung Taman Rutan Bandung ini turut dihadiri oleh Kepala Divisi Pelayanan Hukum dan HAM Jawa Barat, Heriyanto, Sesepuh Pemasyarakatan, KaPolsek Batununggal, KaPolsek Kiaracondong, Perwakilan Ombudsman Jawa Barat, Elemen Forum Komunikasi Daerah (Forkomida) Kota Bandung serta instansi-instansi Rekanan Rutan Bandung.
Asep M. Ali Budi mewakili pegawai menyampaikan kesan dan pesan untuk Kepala Rutan yang alam dan Kepala Rutan yang baru dan dilanjutkan dengan sambutan dari Bapak Heri Kusrita, Bapak Riko Stiven serta sambutan dari Kepala Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Jawa Barat yang diwakili oleh Bapak Heriyanto.
“Pa Heri, terimakasih dan mohon maaf atas segala tindak-tanduk kelakuan saya pribadi dan seluruh pegawai selama Bapak menjabat di sini. Terima kasih sudah memberikan banyak perubahan yang baik bagi Rutan Bandung, jerih payah kita bersama untuk meraih WBK tidak akan pernah saya lupa. Untuk Pa Riko, saya doakan bisa membawa Rutan Bandung menjadi WBBM. Saya dan seluruh pegawai mendukung penuh kepemimpinan Bapak” Ucap Asep dalam kesan dan pesan yang disampaikannya.
“Terima kasih kepada seluruh rekan-rekan yang sudah hadir. Terima kasih atas kerjasama kita semua seluruh jajaran sehingga berhasil mendapatkan predikat WBK atas bantuan dan arahan dari Ombudsman Jawa Barat, BPS dan seluruh stakeholder, terimakasih juga BNN atas kerjasama dalam penanggulangan permasalahan narkoba. Dan untuk Bapak Riko selaku KaRutan yang baru, semoga dalam menjalankan tugas selalu senantiasa dilindungi Allah SWT.” Ujar Heri Kusrita dalam sambutannya.
“Mohon bimbingan dan arahan dari seluruh senior dan sesepuh-sesepuh pemasyarakatan dan juga pimpinan-pimpinan di Kantor Wilayah Jawa Barat. Saya harap, karena Rutan Bandung dikenal sebagai UPT yang berprestasi, mudah-mudahan kedepannya kita bisa tetap menjaga prestasi yang sudah ada dan terus menambah prestasi-prestasi baru untuk Rutan Bandung.” Ucap Riko Stiven.
“Sesuai dengan arahan Pak KaKanwil untuk mengucapkan selamat dan terima kasih kepada Bapak Heri yang telah berhasil meraih predikat WBK bersama-sama dengan Kanwil Kumham Jabar dan juga tiga UPT lainnya sehingga total ada empat UPT dan juga Kanwil di tahun 2020 mendapatkan predikat WBK. Untuk menuju WBBM kita optimis karena beberapa hari mendatang kita akan bersama-sama mengikrarkan Janji Kinerja tahun 2020 yang kami harap menjadi pendukung dalam merubah mindset kita bersama.”Heriyanto menyampaikan dalam sambutannya.
Suasana haru pun terlihat ketika seluruh pegawai bersama-sama mengantarkan Bapak Heri Kusrita hingga pintu keluar untuk melanjutkan tugasnya di tempat yang baru yaitu Lapas Kelas II/a Serang. Sambil diiringi alunan Kawih, Bapak Heri Kusrita bersama istri dan Bapak Riko Stiven bersama istri bersalaman dengan seluruh pegawai dan terdengar pula banyak doa disampaikan untuk kedua figur tersebut.
Bapak Heri Kusrita, terima kasih. Semoga Bapak senantiasa diberikan kesehatan dan kelancaran selalu di tempat yang baru.
Bapak Riko Stiven, selamat datang di keluarga besar Rutan Kelas I Bandung. Semoga Bapak diberikan kesuksesan dan kemudahan dalam mengemban tugas di Rutan Kelas I Bandung dan dapat membawa Rutan Kelas I Bandung menjadi jauh lebih baik lagi.
Refleksi Akhir Tahun dan Apresiasi Pemimpin dan Pelopor Perubahan Zona Integritas Tahun 2019 (6)
Refleksi Akhir Tahun dan Apresiasi Pemimpin dan Pelopor Perubahan Zona Integritas Tahun 2019 (7)
Refleksi Akhir Tahun dan Apresiasi Pemimpin dan Pelopor Perubahan Zona Integritas Tahun 2019 (8)
Refleksi Akhir Tahun dan Apresiasi Pemimpin dan Pelopor Perubahan Zona Integritas Tahun 2019 (9)
Refleksi Akhir Tahun dan Apresiasi Pemimpin dan Pelopor Perubahan Zona Integritas Tahun 2019 (1)
Refleksi Akhir Tahun dan Apresiasi Pemimpin dan Pelopor Perubahan Zona Integritas Tahun 2019 (2)
Refleksi Akhir Tahun dan Apresiasi Pemimpin dan Pelopor Perubahan Zona Integritas Tahun 2019 (3)
Refleksi Akhir Tahun dan Apresiasi Pemimpin dan Pelopor Perubahan Zona Integritas Tahun 2019 (4)
Refleksi Akhir Tahun dan Apresiasi Pemimpin dan Pelopor Perubahan Zona Integritas Tahun 2019 (5)
Rumah Tahanan Negara Kelas I Bandung (Rutan Bandung) mengikuti kegiatan “Refleksi Akhir Tahun dan Apresiasi Pemimpin dan Pelopor Perubahan Zona Integritas Tahun 2019” bersama Menteri Hukum dan HAM Yassona H. Laoly melalui siaran teleconference yang berpusat di Graha Pengayoman, Gd. Sekretariat Jenderal Kementerian Hukum dan HAM, Jakarta.
Kegiatan yang dimulai pada pukul 09.00 WIB ini diikuti oleh seluruh Pejabat Struktural, JFT dan JFU di lingkungan Rutan Bandung dan bertempat di Aula Timur Rutan Kelas I Bandung. Kegiatan “Refleksi Akhir Tahun dan Apresiasi Pemimpin dan Pelopor Perubahan Zona Integritas Tahun 2019” ini dibuka oleh Sekretaris Jenderal Kementerian Hukum dan HAM RI Bambang Rantam Sariwanto.
“Di awal tahun 2019 kita sudah sama-sama menyepakati apa yang menjadi rangkaian janji kinerja untuk tahun 2019, terutama terkait pembangunan Zona Integritas menuju Wilayah Bebas Korupsi (WBK)/Wilayah Birokrasi Bersih Melayani (WBBM). Slogan “Outstanding Result” dimana kita sepakat harus mendapatkan prestasi agar dipandang ditingkat nasional dan menjadi kementerian yang terdepan.” Ucap Bambang Rantam dalam pembukaannya.
Adapun sebelumnya Kementerian Hukum dan HAM menerima 43 unit penghargaan pada acara Apresiasi Penganugerahan Zona Integritas menuju WBK/ WBBM yang di gelar oleh Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (KemenPAN-RB) di Hotel Bidakara, Menteng, Selasa (10/12/2019).
“Membangun Zona Integritas adalah adalah hal yang harus kita lakukan, meraih itu penting tapi menjaga dan mempertahankan bukan pekerjaan yang mudah. Ada yang menjadi perhatian bagi satker yang telah mendapatkan predikat WBK/WBBM akan dipromosikan, baik kenaikan pangkat istimewa, penambahan beban kerja atau bahkan naik eselon tentunya melalui proses-proses yang sesuai.”
Kegiatan pun dilanjutkan dengan pembekalan oleh Kepala Biro Perencanaan Sekretaris Jenderal Kementerian Hukum dan HAM RI, Iwan Kurniawan. Setelah pembekalan kegiatan dilanjutkan dengan hiburan dari band KLA Project. . Pada pukul 13.00 WIB kegiatan dilanjutkan dengan sambutan dan pengarahan oleh MENPAN RB yang diwakili Deputi Bidang Reformasi Birokrasi, Akuntabilitas Aparatur, dan Pengawasan, Muhammad Yusuf Ateh. kegiatan dilanjutkan dengan pemberian piagam penghargaan dari Menteri Hukum dan HAM Yasonna Laoly kepada 43 satuan kerja yang mendapatkan predikat WBK/WBBM dimana salah satunya adalah Rumah Tahanan Negara Kelas I Bandung. . Kepala Seksi Pelayanan Tahanan Mashuri Alwi yang juga kepala Tim Pokja Zona Integritas menuju WBK/WBBM Rutan Bandung mewakili Kepala Rumah Tahanan Negara Kelas I Bandung Heri Kusrita dalam menerima Piagam Penghargaan dari Menteri Hukum dan HAM. . “Kementerian Hukum dan HAM dengan tugas dan fungsi heterogen yang tersebar dari tingkat pusat hingga wilayah senantiasa memberikan kinerja terbaik untuk mewujudkan kepastian hukum bagi masyarakat. Salah satu upayanya adalah dengan melakukan Tranformasi Digital dalam memberikan pelayanan dan informasi bidang hukum dan HAM guna mewujudkan good and clean government.” Ucap Yasonna Laoly dalam sambutannya. . “Tahun 2020 akan penuh tantangan, era globalisasi bergerak cepat dan semakin cepat. Perubahan ini berpengaruh kepada tatakelola pemerintahan. Sebagai aparatur sipil negara, kita harus bertransformasi cepat untuk memberikan yang terbaik kepada masyarakat. Untuk meningkatkan kualitas sumber daya manusianya menjadi ASN yang unggul untuk Indonesia yang lebih maju, dibentuk Corporate University (Corpu) Kemenkumham yang diharapkan mampu membawa perubahan pola pembelajaran, sehingga seluruh pegawai mempunyai kesempatan untuk menggali ilmu pengetahuan baik dari dalam organisasi maupun dari luar organisasi.” lanjutnya. . Making Change, Making History. Buat Perubahan, Ciptakan Sejarah.