RUTAN 1 BANDUNG GELAR SIDANG TPP ONLINE

WhatsApp Image 2021-01-13 at 19.03.42
WhatsApp Image 2021-01-13 at 19.03.44 (2)
WhatsApp Image 2021-01-13 at 19.03.44 (1)
WhatsApp Image 2021-01-13 at 19.03.44
WhatsApp Image 2021-01-13 at 19.03.43 (2)
WhatsApp Image 2021-01-13 at 19.03.43 (1)
WhatsApp Image 2021-01-13 at 19.03.43
previous arrow
next arrow

Rumah Tahanan Negara Kelas I Bandung menggelar Sidang Tim Pengamat Pemasyarakatan (TPP) secara virtual melalui sambungan aplikasi Zoom di Aula Timur Rutan 1 Bandung, diikuti oleh Petugas PK Bapas Bandung dan Keluarga Penjamin Warga Binaan. Rabu (13/01).

Kepala Rutan Kelas I Bandung, Riko Stiven, beserta pejabat struktural turut hadir dalam kegiatan ini. Dalam sambutannya, disampaikan bahwa Sidang TPP dalam rangka pengusulan Asimilasi bagi Warga Binaan Pemasyaratakan di tengah Pandemi COVID-19 merupakan sebuah bukti nyata keseriusan seluruh jajaran Petugas Juara Rutan 1 Bandung dalam memenuhi hak-hak Warga Binaan serta memaksimalkan pelayanan di era Pandemi dengan tanpa dipungut biaya (gratis).

Pelaksanaan Sidang TPP online dibuka oleh Ketua dan dipandu oleh Sekretaris dengan mendengarkan pendapat para anggota sidang disertai pemeriksaan ulang syarat administratif dan substantif. Seluruh kegiatan berlajan dengan lancar, dengan tetap mematuhi protokol kesehatan.